Dalam mengimplementasikan program peduli, Baznas Provinsi Jambi dan Baznas Kabupaten Muaro Jambi melakukan kerjasama untuk melakukan bedah rumah di dua titik yang berada di Kecamatan Sekernan. Masing-masing atas nama Bapak A. Gani asal desa Sekernan dan Bapak Suparman asal Kelurahan Sengeti. Untuk mensukseskan program tersebut Baznas Provinsi, Baznas Muaro Jambi, Mustahik, Pemerintah Desa, Kelurahan dan pihak terkait, telah melakukan pertemuan di aula Baznas Muaro Jambi. Selasa (08/02/2022).
Dalam pertemuan tersebut Baznas Kabupaten Muaro Jambi & Baznas Provinsi Jambi membahas rencana kerja bedah rumah di dua titik sekaligus. Hadir dalam pertemuan tersebut Waka II bidang penyaluran dan pemberdayaan Bapak Ishak mengatakan kepada para pihak, “bahwa program ini adalah bantuan bukan proyek, jadi semua pihak boleh membantu terkait dengan pengerjaan bedah rumah yang dimaksud dan tidak boleh ada yang mencari keuntungan atau bermain dalam program ini, karena ini adalah dana ummat”. Lebih lanjut Baznas berharap agar pemerintah desa dan kelurahan dapat memfasilitasi kegiatan ini agar cepat selesai pengerjaanya. Kemudian harapanya kepada calon penghuni rumah agar dapat merawat rumah itu nantinya supaya dapat mengambil manfaat untuk jangka waktu yang lama.
“Ini adalah kali pertama Baznas provinsi dan Baznas Muaro Jambi melakukan kolaborasi untuk bedah rumah, supaya ada sinergitas dan ada peningkatan kinerja dalam mengeksekusi program – program Baznas “,ujar Waka II. Lebih lanjut ketua Baznas Muaro Jambi menambahkan, “Dengan adanya kolaborasi ini akan terjalin kemitraan, keseragaman program dan percepatan kesejahteraan bagi para Mustahik”.
Dalam kalimat penutupnya Ketua Baznas Muaro Jambi mengajak calon penerima manfaat bedah rumah untuk selalu bersyukur kepada Allah dan rajinlah menjalankan ibadah agar Allah memudahkan segala urusannya.
Setelah selesai mengadakan pertemuan, acara dilanjutkan dengan berkunjung ke lokasi pengerjaan bedah rumah oleh waka II Baznas Provinsi, didampingi ketua Baznas Kabupaten Muaro Jambi dan beberapa orang staff Baznas.