Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Muaro Jambi salurkan dana zakat, infak dan sedekah senilai Rp. 845.650.000,-. Terdiri dari bantuan pendidikan senilai Rp. 715.650.000,- Bantuan Modal UKM senilai Rp. 100.000.000,- serta bantuan bedah rumah senilai Rp. 30.000.000,-. Bantuan tersebut disalurkan kepada para mustahik secara simbolis di ruang Pola Nang Inang Kantor Bupati Muaro Jambi.
Dalam acara tersebut Kasmadi selaku ketua Baznas Kabupaten Muaro Jambi menyampaikan potensi zakat ASN dilingkup dinas pendidikan mencapai 3 Milyar sedangkan hingga saat ini baru terealisasikan sebesar 40 % saja. Harapanya semoga kedepan nanti makin banyak yang sadar untuk membayar zakat, infak dan sedekahnya melalui Baznas Kabupaten Muaro Jambi sehingga pengumpulan dana zakat, infak & sedekah semakin meningkat dan dapat membantu lebih banyak mustahik.