Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Muaro Jambi mengikuti kegiatan Safari Ramadan di Masjid Baiturrahman Desa Kunangan, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro Jambi. Acara tersebut dihadiri oleh Bachyuni Deliansyah, SH., MH, dan sejumlah tokoh dalam pemerintahan Kabupaten Muaro Jambi, serta dihadiri para jamaah yang terdiri dari masyarakat setempat dan para tamu undangan.
Rangkaian acara yang diadakan meliputi buka bersama, shalat maghrib, isya, tarawih, serta ceramah agama. Dalam sambutannya, Bachyuni Deliansyah, SH., MH, selaku Penjabat Bupati Muaro Jambi memberikan arahan kepada para kepala desa untuk melakukan mapping terkait penggunaan dana desa agar tidak salah guna dan digunakan sesuai dengan peruntukannya.
Disamping itu, beliau juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah termakan hoaks atau isu panas yang berkaitan dengan politik, terutama menjelang tahun 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Penjabat Bupati Muaro Jambi juga menyalurkan Bantuan dana ZIS dari BAZNAS Muaro Jambi senilai 5 juta rupiah kepada pengurus Masjid Baiturrahman sebagai bentuk dukungan dalam memperkuat kegiatan keagamaan di desa Kunangan.
Kegiatan Safari Ramadan ini diharapkan dapat memperkuat tali silaturahmi antara masyarakat setempat dan para pihak yang terkait. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.